TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ester 4:11

Konteks
4:11 "Semua pegawai raja serta penduduk daerah-daerah kerajaan mengetahui bahwa bagi setiap laki-laki atau perempuan, yang menghadap raja di pelataran dalam dengan tiada dipanggil, a  hanya berlaku satu undang-undang, b  yakni hukuman mati. Hanya orang yang kepadanya raja mengulurkan tongkat emas, c  yang akan tetap hidup. Dan aku selama tiga puluh hari ini tidak dipanggil menghadap raja."

Ester 4:14

Konteks
4:14 Sebab sekalipun engkau pada saat ini berdiam d  diri 1  saja, bagi orang Yahudi akan timbul juga pertolongan e  dan kelepasan f  dari pihak lain, dan engkau dengan kaum keluargamu akan binasa. Siapa tahu, mungkin justru untuk saat yang seperti ini 2  g  engkau beroleh kedudukan sebagai ratu."

Amsal 24:11-12

Konteks
24:11 Bebaskan mereka yang diangkut untuk dibunuh, selamatkan orang yang terhuyung-huyung menuju tempat pemancungan. e  24:12 Kalau engkau berkata: "Sungguh, kami tidak tahu hal itu!" Apakah Dia yang menguji hati tidak tahu yang sebenarnya? Apakah Dia yang menjaga f  g  jiwamu tidak mengetahuinya, dan membalas h  manusia menurut perbuatannya? i 

Amos 5:11-13

Konteks
5:11 Sebab itu, karena kamu menginjak-injak orang yang lemah f  dan mengambil pajak gandum dari padanya, --sekalipun kamu telah mendirikan rumah-rumah dari batu pahat, g  kamu tidak akan mendiaminya; h  sekalipun kamu telah membuat kebun anggur yang indah, kamu tidak akan minum anggurnya. i  5:12 Sebab Aku tahu, bahwa perbuatanmu yang jahat banyak dan dosamu j  berjumlah besar, hai kamu yang menjadikan orang benar terjepit 3 , yang menerima uang suap k  dan yang mengesampingkan orang miskin l  di pintu gerbang. m  5:13 Sebab itu orang yang berakal budi akan berdiam n  diri pada waktu itu, karena waktu itu adalah waktu yang jahat. o 

Mikha 7:3

Konteks
7:3 Tangan mereka sudah cekatan berbuat jahat; j  pemuka menuntut, hakim dapat disuap; k  pembesar memberi putusan sekehendaknya, dan hukum, mereka putar balikkan!
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[4:14]  1 Full Life : SEKALIPUN ENGKAU PADA SAAT INI BERDIAM DIRI.

Nas : Est 4:14

Mordekhai yakin bahwa Allah bermaksud memakai Ester untuk membebaskan Israel dan bahwa ia diangkat menjadi ratu untuk hal ini. Akan tetapi, Mordekhai mengetahui bahwa Ester bisa saja gagal jikalau dia tidak melaksanakan bagiannya dalam rencana penebusan Allah. Apabila ia menolak untuk menolong orang Yahudi, ia juga akan binasa (ayat Est 4:14). Maksud-maksud Allah yang berdaulat biasanya mencakup tanggung jawab manusia (bd. Mat 26:24;

lihat cat. --> Kel 33:3;

lihat cat. --> Fili 2:12).

[atau ref. Kel 33:3; Fili 2:12]

[4:14]  2 Full Life : JUSTRU UNTUK SAAT YANG SEPERTI INI.

Nas : Est 4:14

Bagian ini menyatakan makna dasar kitab ini: Allah terlibat di dalam peristiwa-peristiwa dunia untuk menyelamatkan umat-Nya dari kejahatan dunia dan mencapai maksud-maksud penebusan-Nya demi mereka. Semua orang percaya harus ingat bahwa Allah sedang bekerja di dalam semua peristiwa di sekitar kita untuk melepaskan kita dari dunia jahat yang sekarang ini dan menuntun kita untuk bersama-Nya selama-lamanya (Rom 8:29-39; Gal 1:4; Yud 1:24).

[5:12]  3 Full Life : MENJADIKAN ORANG BENAR TERJEPIT.

Nas : Am 5:12

Di antara semua dosa Israel yang dikemukakan Amos, yang paling menonjol adalah dosa-dosa sosial mereka -- orang kaya yang mengambil keuntungan dari yang miskin dan memeras mereka. Allah menghendaki bahwa kita mempunyai kasih istimewa dan belas kasihan bagi mereka yang perlu bantuan

(lihat art. PEMELIHARAAN ORANG MISKIN DAN MELARAT).



TIP #16: Tampilan Pasal untuk mengeksplorasi pasal; Tampilan Ayat untuk menganalisa ayat; Multi Ayat/Kutipan untuk menampilkan daftar ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA